Densus 88 gerebek terduga teroris
Densus 88 gerebek terduga teroris

Setelah Gulung Jaringan JAD Makassar dan Merauke, Densus 88 Kembali Ciduk 13 Terduga Teroris di Riau

Jakarta – Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri terus bergerak menyisir pergerakan kelompok-kelompok teroris di Indonesia. Setelah Makassar dan Merauke, Densus 88 kembali menciduk 13 orang terduga teroris di Riau.

“Jumlah 13 orang di wilayah Provinsi Riau,” ujar Kabag Penum Divisi Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan saat dihubungi, Senin (14/6/2021).

Namun, Ramadhan belum bersedia memberikan informasi lebih lanjut terkait identitas hingga jaringan dari 13 orang itu.

Menurutnya, saat ini Densus 88 masih terus melakukan pendalaman. Belasan terduga teroris itu ditangkap di sejumlah daerah di Riau.

“Sabar ya, Densus 88 masih bekerja,” katanya. Sebelumnya, Densus 88 juga menangkap 11 terduga teroris di Merauke, Papua. Mereka terkait dengan kelompok Vila Mutiara Makassar.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

wakil ketua komisi x dpr lalu hadrian irfani dwi rdetikcom 1745330073262 169

Game PUBG Akan Dibatasi Pemerintah, Waka Komisi X DPR: Harus Melalui Kajian yang Objektif

Jakarta – Game online Player Unknown’s Battlegrounds (PUBG) menjadi sorotan pasca ledakan di SMAN 72 …

menteri pppa arifah fauzi dok kementerian pppa 1748531764755 169

Pasca Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game Online, Menteri PPPA Bilang Begini

Jakarta – Pasca ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Jakarta salah satu respon pemerintah akan …