Idul Fitri atau lebaran bukan hanya tentang ibadah shalat I’d. Bagi masyarakat Indonesia, justru, yang menjadi meriah adalah setelah shalat. Tradisi silaturrahmi dan mengunjungi sanak famili menjadi satu paket dengan Idul Fitri.
Rasulullah, sebagai teladan agung memberi contoh yang harus diteladani terkait bagaimana etika atau ada silaturrahmi mengunjungi sanak famili.
- Jangan Lupa Ucapkan salam
Dalam satu hadis dari Kildah Ibnu al Hanbal, ia berkata, “Aku mendatangi Rasulullah lalu aku masuk ke rumah beliau tanpa berucap salam. Beliau bersabda, “Keluar dan ulangi lagi dengan mengucapkan assalamualaikum, boleh aku masuk”? (HR. Abu Daud, menurut Turmudzi hadis ini Hasan).
Hadis ini memberi pelajaran pada umat Islam adab ketika hendak bertamu dan masuk ke rumah orang yang dikunjungi. Rasulullah mengajarkan dengan mengucapkan salam. Bila tidak ada jawaban dari empu rumah, maka ulangi lagi sampai tiga kali. Jika masih belum ada jawaban, orang yang berkunjung harus mengurungkan niatnya untuk bertamu.
- Masuk setelah diberikan izin
Setelah mengucapkan salam dan dijawab oleh pemilik rumah, tamu tidak boleh langsung masuk. Tetapi harus meminta ijin terlebih dulu, apakah diperbolehkan untuk masuk atau tidak. Jika diijinkan barulah masuk ke rumah tersebut.
Etika seperti ini semata menjaga kehormatan tuan rumah karena khawatir ada sesuatu yang harus dibereskan lebih dulu atau ada sesuatu yang harus ditutup lebih dulu. Supaya aib yang ada di dalam rumah tidak terlihat oleh tamu ketika telah berada di dalam rumah.
Dari Sahal bin Sa’ad, Rasulullah bersabda, “Sesungguhnya disyariatkannya minta izin adalah karena untuk menjaga pandangan”. (HR. Bukhari dan Muslim).
- Sunnah Mengetuk Pintu Perlahan
Seringkali terjadi seorang yang bertamu mengetuk pintu secara berlebihan. Bahkan bisa dibilang lancang karena terlalu keras. Tentu hal ini akan mengganggu tuan rumah. Dalam hal ini Rasulullah memberi teladan kepada umatnya. Anas bin Malik menceritakan, “Kami di Masa Nabi mengetuk pintu dengan kuku-kuku”. (HR. Bukhari).
Itulah beberapa adab berkunjung ke keluarga saat momen Idul Fitri yang diajarkan Rasulullah. Mari sambut idul fitri dengan memperkuat silaturrahmi
Islam Kaffah Media Pembelajaran Islam Secara Kaffah