Jakarta- Uni Emirat Arab berhasil menjadi negara pertama di kawasan Timur Tengah yang melakukan misi antariksa yaitu di Planet Mars. Dini hari tadi wahana Probe berhasil masuk ke garis orbit planet tersebut.
Probe bernama Hope merupakan wahana antariksa berupa satelit yang akan melayang memutari Planet Mars selama satu tahun waktu planet tersebut atau setara dengan durasi dua tahun di Bumi.
Dikutip dari Space, proses masuknya satelit Hope milik Uni Emirat Arab berjalan mulus. Pencapaian ini mengakhiri perjalanannya selama hampir tujuh bulan dari Bumi pada bulan Juli setelah meluncur dari Tanegashima Space Center di Jepang.
Di bulan Juli, satelit Hope meluncur ke angkasa menggunakan roket Mitsubishi H-2A. Proyek misi antariksa ini didanai langsung oleh Uni Emirat Arab dengan mitra sejumlah universitas di Amerika Serikat tapi di bawah koordinasi Mohammed Bin Rashid Space Centre.
Kini satelit Hope milik Uni Emirat Arab akan bertugas untuk memantau perkembangan atmosfer Planet Mars. Misi ini akan mengungkap penyebab hilangnya air di planet tersebut dan kemungkinan atmosfer yang ada untuk mendukung kelangsungan hidup penghuninya.
Para pemimpin Uni Emirat Arab menyambut gembira keberhasilan wahana Hope mencapai orbit Planet Mars, setelah 7 tahun mereka mengerjakan proyek ambisius tersebut. Momen bersejarah ini dinilai sebagai prestasi bagi umat Islam dan dunia Arab.
“Kedatangan probe ke Mars yang sukses adalah pencapaian Arab dan Islam yang dibuat mungkin dengan usaha tanpa henti dari para anak muda kita. Misi ini menandai masuknya kita di perlombaan global menuju angkasa,” ujar Putra Mahkota Abu Dhabi, Sheikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan
Hal senada diungkapkan Presiden UEA Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan.
“Pencapaian historis ini tidak akan mungkin tanpa kegigihan untuk mengimplementasikan ide yang muncul di akhir 2013 oleh His Highness Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum, Wakil Presiden dan Perdana Menteri UEA yang mengikutinya dari dekat sampai sukses,” kata Presiden UEA Sheikh Khalifa bin Zayed Al Nahyan.
Presiden Uea mengatakan, prestasi mencapai Mars merupakan kebanggaan besar. Apalagi Uni Emirat Arab baru negara kelima yang berhasil mencapai Mars, sebelumnya adalah Amerika Serikat, Uni Soviet, China, Eropa dan India.
“Kedatangan historis Hope ke Mars adalah perayaan terbesar saat perayaan 50 tahun negara kita. Hal ini menjadi awal 50 tahun ke depan dengan ambisi dan mimpi yang tak terbatas,” sebut Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum.
Adapun Sheikh Hamdan bin Mohammed bin Rashid Al Maktoum, Pangeran Dubai dan Chairman Mohammed Bin Rashid Space Centre, menyatakan wahana ini adalah bukti kemajuan negara di bidang sains.
“Misi Mars ini adalah babak baru dalam catatan prestasi Uni Emirat Arab di sektor ilmu antariksa dan mendukung usaha negara kita membangun ekonomi berbasis ilmu pengetahuan yang didorong oleh teknologi maju,” katanya dikutip dari Khaleej Times, Rabu (10/2/2021) via laman detiknet.
Seperti diberitakan, Hope mencapai Mars pada pukul 7.42 kemarin malam waktu setempat dan mengirimkan sinyal pertama ke Bumi pada setengah jam kemudian.
Penelitian dari wahana Uni Emirat Arab ini bakal menambah pengetahuan tentang kenapa Mars kehilangan banyak udara dan air. Misi besar yang diharapkan meningkatkan gairah bakat-bakat cemerlang di wilayah Arab untuk menekuni sains.
Islam Kaffah Media Pembelajaran Islam Secara Kaffah