Peserta R kunjungi Candi Borobudur dan Candi Mendut
Peserta R kunjungi Candi Borobudur dan Candi Mendut

Akademi Australia Kenang R20 Sebagai Keindahan NU dan Pesantren Sebagai Inspirasi Perdamaian Dunia

Yogyakarta – Gelaran Forum Religion 20 (R20) telah usai. Selama dua hari 2-3 November 2022, Forum R20 digelar di Nusa Dua, Bali, dan dilanjutkan di Yogyakarta, 4-6 November 2022 di Yogyakarta. Selama gelaran itu, para tokoh agama dunia tidak hanya membahas solusi perdamaian agama, tetapi juga diajak melihat langsung kehidupan umat beragama di Indonesia.

Prof Greg Barton dari Universitas Deakin Australia pada malam perpisahan di Pondok Pesantren Sunan Pandanaran, Yogyakarta, Minggu  (6/11/2022) malam, mengatakan Islam yang ada di Pulau Jawa dan NU sebagai motornya telah memberikan inspirasi bagi tokoh-tokoh agama dunia yang hadir pada Forum R20.

Mengutip KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Prof Barton menyampaikan bahwa Tuhan tidak usah dibela karena dia sudah Mahasegalanya. Membela Tuhan dilakukan dengan membela orang yang diperlakukan tidak adil.

“Tuhan bilang, kita harus bertindak membantu yang miskin. Ini sudah dilakukan NU dan pesantren. Saya ikut bangga bahwa teman-teman asing bisa menyaksikan betapa indah NU dan dunia pesantren. Ini inspirasi bagi kami semuanya,” ujar dalam siaran pers PBNU, Senin (7/11/2022).

Menurutnya, malam perpisahan yang indah ini tidak mungkin mudah untuk dilupakan begitu saja. Sebab, malam tersebut telah menaruh kesan yang mendalam bagi segenap hadirin. Beruntung baginya dapat memperoleh kesempatan bisa mengenal NU dan Indonesia, serta pesantren.

“Forum R20 bisa menjadi titik tolak untuk mencapai tujuan manusia global lebih harmonis dan rukun menjalani kehidupan bersama. Indonesia maju ke depan dan sangat penting peran dan sumbangan agama lebih banyak dipahami,” kata Barton.

Hal yang sama Zainab Zuwaij dari Kongres Islam Amerika. Dia menyampaikan, bahwa para tokoh yang hadir pada Forum R20 itu datang dari negara, akidah, hingga agama yang berbeda. Namun, ada titik temu yaitu kemanusiaan dan etika luhur.

“Akhlak atau etika merupakan dasar yang menjadi fondasi kehidupan,” tutur Zuwaij.

Adapun pokok dari akhlak adalah saling memahami, cinta, kasih, toleransi, saling memaafkan, serta menghormati mereka, baik dari akidahnya ataupun agamanya. Dia mengaku sangat senang dapat hadir di Forum R20 dan Pondok Pesantren Pandanaran.

Selama di Yogyakarta, para tokoh agama dunia diajak untuk mengunjungi sejumlah tempat peribadatan dan pusat studi keislaman, yaitu Candi Kimpulan di area kampus Universitas Islam Indonesia (UII), Candi Prambanan, Vihara Mendut, Candi Borobudur, dan Pondok Pesantren Sunan Pandanaran.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

lapar

Saya khawatir Apabila Perut Kenyang akan Lupa pada yang Kelaparan

Ramadan telah berlalu, tetapi ada nilai sangat penting yang harus disisakan. Selalu terus merawat keadaan …

ketua pbnu kh ahmad fahrur rozi atau gus fahrur saat ditemui di surabaya 169 1

Respon PBNU Terkait Pelaporan Terhadap Pendeta Gilbert Yang Dinilai Lecehkan Umat Islam

Jakarta – Pendeta Gilbert Lumoindong yang viral karena membahas soal Zakat dan tata cara muslim …