Haikal Hassan
Haikal Hassan

Kata Haikal Hassan Kasus Jilbab di SMKN 2 Padang Langgar Alquran, Konstitusi, dan Cederai Keberagaman

Jakarta – Kasus aturan wajib mengenakan jilbab bagi siswi di SMKN 2 Padang terus menggulirkan berbagai komentar yang sebagian besar mengecam aturan tersebut.

Meski pihak SMKN 2 Padang telah mengklarifikasi bahwa aturan itu tidak wajib, tapi dari video viral antara seorang guru dan orang tua siswi non-Muslim, terlihat aturan itu memang sebuah keharusan di sekolah tersebut.

Menanggapi kasus tersebut, Sekjen Habib Rizieq Shihab Center, Haikal Hassan menilai bahwa pemaksaan siswi non-muslim berhijab merupakan pelanggaran. Ia menyebut peristiwa itu telah melanggar Alquran dan konstitusi.

Penilaian itu disampaikan Haikal atau sering dipanggil Babe Haikal melalui cuitan di akun Twitter @haikal_hassan pada Minggu, 24 Januari 2021.

“Kalau benar ada yg meminta dan maksa siswi non-Muslim berhijab, ini benar-benar melanggar Al Quran itu sendiri. “Sekaligus melanggar konstitusi dan mencederai harmonisnya keberagaman,” tulis Twitter @haikal_hassan seperti dikutip dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Seperti diketahui sebuah video viral diunggah akun facebook Elianu Hia, siswi non-Muslim di SMK Negeri 2 Padang diminta mengenakan hijab. Jika tidak mengikuti aturan tersebut, siswi tersebut dianggap pelanggaran dan bahkan orang tuanya dipanggil oleh pihak sekolah.

Kewajiban penggunaan hijab tentunya bertolak belakang dengan latar belakang agama yang dianut sang siswi, dan pihak Elianu pun merasa keberatan dengan aturan sekolah tersebut.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

ilustrasi masjid tempat ibadah umat

Khutbah Jumat: Menjaga Semangat Beribadah Ramadan di Bulan Syawwal

Khutbah I الحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ حَرَّمَ الصِّياَمَ أَيّاَمَ الأَعْياَدِ ضِيَافَةً لِعِباَدِهِ الصَّالِحِيْنَ. أَشْهَدُ أَنْ لاَإِلٰهَ …

lapar

Saya khawatir Apabila Perut Kenyang akan Lupa pada yang Kelaparan

Ramadan telah berlalu, tetapi ada nilai sangat penting yang harus disisakan. Selalu terus merawat keadaan …