Azim Premji
Azim Premji

Kedermawanan Miliarder Muslim Ini Sumbang Rp28 T, Hingga Kalahkan Orang Terkaya Asia

Jakarta – Islam tidak hanya tentang beribadah kepada Allah SWT. Namun Islam juga tentang kedermawanan, tercatat dalam sejarah betapa para sahabat menjadikan sikap kedermawanan sebagai perilaku hidup, ambil contoh sahabat Anshor di Madinah yang menerima saudara mereka dari Mekkah yaitu sahabat Muhajirin. Para Muhajirin yang sedang dilanda kesusahan bahkan datang ke Madinah hanya membawa kain yang ada dibadan.

Perilaku dermawan yang diajarkan dalam Islam melekat dalam setiap individu muslim, perilaku itu pula yang menjadi gaya hidup miliarder muslim Azim Premji di India.

Menurut sebuah laporan, pada 2020 lalu pengusaha asal India ini telah menyumbang uang 10 kali lebih banyak daripada Mukesh Ambani, orang terkaya Asia.

Dikutip dari Hindustan Times dan insertlive.com, Azim mendirikan Yayasan Azim Premji untuk mengembangkan sistem pendidikan sekolah dasar pemerintah di pedesaan sejak 2001.

Ia telah menyumbang USD 2 miliar atay Rp28,6 triliun untuk yayasan tersebut. Jumlah sumbangan itu diyakini sebagai sumbangan terbesar yang pernah ada di India.

Di tengah gelombang pandemi yang melanda India, Yayasan Azim Premji memberikan 1.000 crores atau Rp2 triliun untuk penanggulangan pandemi.

Yayasan juga menjanjikan 100 crores dari Wipro dan 25 crores dari Wipro Enterpires, perusahaan milik Azim, hingga total donasinya adalah 1.125 crores (Rp2,3 triliun).

Wipro merupakan perusahaan IT multinasional di India. Pada 2019 lalu, Azmi berjanji untuk menyumbangkan 34 persen saham Wipro kepada yayasan.

Hal baik yang dilakukan Azim ini meninggalkan kesan kuat di dunia bisnis. Ia tercatat memiliki kekayaan mencapai USD32,8 miliar atau Rp475 triliun.

Azim Premji lahir di Mumbai, India, pada 24 Juli 1945. Ia menjadi pengusaha mengikuti jejak ayahnya, Mohamed Hashem Premji.

Selama mengembangkan bisnis dan berdonasi, Azim Premji pernah diganjar beberapa penghargaan, salah satunya 100 Most Influential People versi majalah Time.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

sidang gugatan Pilpres di MK

Tanggapi Putusan MK, PBNU: Kedepankan Empat Nilai Dasar Ahlussunnah wal Jama’ah

Jakarta – Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa Pilpres pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan-Cak …

Ketua FKPT Jabar Iip Hidajat

Kearifan Lokal Dorong Moderasi Beragama Dengan Kedepankan Toleransi

Jakarta – Meskipun lebaran Idulfitri telah usai, semangat persaudaraan dan kerukunan yang didapat setelah merayakannya …