PhotoGrid 1596987424558
PhotoGrid 1596987424558

Jelang HUT RI Ke-75, Ribuan warga Meulaboh Gelar Zikir kebangsaan Demi Keselamatan dan Keutuhan NKRI

Meulaboh – Menjelang peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 75 tahun. Masyarakat muslim Meulaboh, Aceh menggelar Dzikir dan Doa Kebangsaan agar Indonesia terhindar dari bencana dan Covid- 19 segera berakhir.

Ribuan masyarakat muslim Meulaboh menghadiri kegiatan yang dipusatkan di Gedung Olahraga dan Senin (GOS) Aceh Barat di Kawasan Pasi Pinang, Kecamatan Meulaboh, Aceh Barat. Dikutip dari laman antaranews.com, Ahad (9/8). Selain diikuti oleh ribuan masyarakat setempat, juga diikuti oleh jamaah dari Provinsi Sumatera Utara.

“Melalui kegiatan ini, mari kami doakan agar Indonesia terhindar dari segala bencana, dan selalu berada dalam lindungan Allah SWT,” kata Pimpinan Majelis Pengkajian Tauhid dan Tasawuf (MPPT) Indonesia, Asia Tenggara, Abuya Syech Haji Amran Waly Al-Khalidy dalam tausiyah di depan ribuan jamaah.pada Ahad.

Ulama ini juga mengimbau kepada seluruh umat muslim di daerah ini agar terus meningkatkan ibadah kepada Allah SWT, sehingga wabah pandemi COVID-19 di Aceh termasuk di tanah air agar segera berakhir.

 
Sementara itu, Bupati Aceh Barat, Haji Ramli MS yang ikut menghadiri kegiatan ini juga menyambut baik keinginan masyarakat muslim di daerah ini, yang menggelar zikir kebangsaan menjelang Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun.

“Dengan kegiatan zikir kebangsaan ini, masyarakat juga mendoakan agar keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia semakin lebih kokoh dan kuat,” kata Ramli MS menambahkan.

Ia juga menyatakan kegiatan yang diprakarsai oleh masyarakat tergabung dalam Majelis Pengkajian Tauhid dan Tasawuf (MPPT) Indonesia, juga bertujuan memohon perlindungan kepada Allah SWT agar Indonesia selalu jauh dari bencana, marabahaya, dan pertumbuhan ekonomi di tanah air semakin lebih baik.

“Tentunya kami mengapresiasi penyelenggara kegiatan yang mematuhi protokol kesehatan dalam menyelenggarakan kegiatan zikir kebangsaan ini,” kata Ramli MS menuturkan.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

persatuan

Khutbah Jumat : Bulan Syawal Momentum Memperkokoh Ukhuwah dan Persatuan Bangsa

Khutbah I   اَلْحَمْدُ للهِ الْمَلِكِ الدَّيَّانِ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى مُحَمَّدٍ سَيِّدِ وَلَدِ عَدْنَانَ، وَعَلَى …

pertemuan maruf amin dengan gibran rakabuming raka dok setwapresbpmi 4 169

Resmi Ditetapkan Jadi Wapres, Gibran Langsung Sowan Minta Wejangan Ke Wapres KH Ma’ruf Amin

Jakarta – Gibran Rakabuming Raka resmi ditetapkan menjadi Wakil Presiden terpilih pada pemilu tahun 2024, …