Rasa Syukur Prof Mahfud MD Temukan Masjid Kecil di Metropolitan Tokyo

Tokyo Islam memang menjadi agama minoritas di Jepang Wajar bila sangat sulit menemukan masjid di Negeri Sakura tersebut Apalagi di kota metropolitan seperti Tokyo Namun itu tidak dialami oleh mantan Menteri Pertahanan di era Presiden Gus Dur Prof Dr Mahfud MD saat berkunjung ke Tokyo Prof Mahfud mengucapkan rasa syukurnya saat menemukan masjid kecil di kawasan Kabukicho Tokyo Masjid itu bernama Al Ikhlas Meski tergolong kecil Masjid al Ikhlas bisa menjadi tempat ibadah yang baik dan nyaman bagi umat Muslim di Jepang Syukurlah ada masjid ini terutama bagi kalangan umat Islam Indonesia yang menyempatkan ke sini kata Mahfud MD saat ditemui di Masjid Al Ikhlas di Kabukicho Tokyo Jepang Senin 10 12 2018 dikutip dari tribunnews com Mahfud sempat mengunjungi masjid tersebut ersama dua stafnya dan menyempatkan naik sampai ke lantai tiga Baca juga Masjid Adalah Awal Peradaban Islam Yang Dibangun Nabi Muhammad SAWGedung masjid yang berukuran sekitar 4 meter x 3 5 meter tersebut berada di 1 Chome 3 10 Kabukich Shinjuku ku Tokyo Masjid tersebut terletak agak masuk di gang kecil selebar satu meter Didirikan tahun 2002 oleh Idris dan Syeikh Abdullah Taqy Takazawa dengan nama Masjid Al Ikhlas Kabukicho Pada lantai 1 ada semacam ruang serba guna dan ada tempat untuk berwudhu Imam Masjid dan podium sederhana ada di lantai 3 dan ruang untuk salat di lantai 2 dan 3 Seusai meninggalkan masjid tersebut Mahfud menuju Museum Samurai yang berada di dekat masjid tersebut hanya sekitar dua menit dengan berjalan kaki Jika ingin menuju masjid tersebut dengan patokan kantor wali kota Shinjuku lalu bertemu persimpangan lampu lalu lintas langsung ke kiri Sekitar 100 meter di sebelah kanan jalan ada toserba Lawson kemudian ke kiri dan masuk jalanan sempit sekitar satu meter Masjid tersebut ada di sebelah kanan dengan papan nama Masjid Al Ikhlas

Bagikan Artikel ini:

About Islam Kaffah

Check Also

duduk di kuburan

Saat Ziarah, Bolehkah Duduk di Kuburan?

Meskipun arus puritanisasi  mengklaim ziarah kubur adalah ritual bid’ah, tapi tidak banyak muslim nusantara yang …

shalat ghaib korban bencana

Shalat Ghaib untuk Korban Bencana

Pada tanggal 4 Desember 2021 telah terjadi peningkatan aktifitas vulkanik di gunung semeru. Hal itu …