Menko Polhukam Mahfud MD
Menko Polhukam Mahfud MD

Pemerintah Tak Dibubarkan Al Zaytun, Mahfud MD: Ngruki Saja Masih Ada

Jakarta – Pemerintah tidak membubarkan Pondok Pesantren Al Zaytun dan hanya dilakukan pembinaan. Langkah itu dilakukan karena pemerintah tidak ingin membuat preseden buruk dengan membubarkan pesantren.

“Sampai sekarang pemerintah tidak pernah membubarkan pesantren. Saya berpikir kita jangan membuat preseden buruk untuk membubarkan pesantren,” kata Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD saat menghadiri Halaqah Ulama Nasional di Pesantren Sunan Drajat, Lamongan, Rabu (12/7/2023).

Menko Polhukam mencontohkan Pondok Pesantren Al Mukmin, atau lebih dikenal dengan Ponpes Ngruki yang melahirkan banyak teroris, tetapi santrinya tidak dibubarkan. Mahfud menegaskan betapa bahayanya ketika pemerintah dengan mudahnya membubarkan pesantren.

“Karena begini, kalau kita membubarkan pesantren nanti jadi preseden. Suatu saat kalau ada orang lain yang berkuasa, visinya beda dengan kita, cara memandang Islam beda dengan kita, cara menghadapi negara beda dengan kita, bisa saja pesantren-pesantren kita yang dibubarkan,” tukas Mahfud.

Oleh karena itu, kata Mahfud, jalan yang dipilih adalah dengan cara menindak Panji Gumilang secara hukum, bukan pesantrennya. Sementara pesantrennya, akan dibina. Apalagi, secara resmi pesantren tersebut tidak pernah melahirkan teroris.

“Pesantren itu alumni-alumninya bagus, kurikulumnya juga bagus, tapi yang di balik itu yang kita tindak,” jelasnya.

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

musik islam

Hukum Musik yang Berujung Pengkafiran, Bagaimana Musik dalam Sejarah Islam?

Musik sebuah tema yang selalu berujung pro dan kontra dalam Islam. Namun, perdebatan itu sejatinya …

siksa kubur

Menimbang Film Siksa Kubur : Meningkatkan Keimanan atau Sekedar Menyisakan Ketakutan?

Film Siksa Kubur sebagai kategori film horror-religi memuat tentang ajaran Islam yang mengupas kehidupan setelah …