Presiden RI ke-3 BJ Habibie Wafat, Ini Pesannya Tentang Keseimbangan Imtak dengan Iptek

Jakarta Innalillahi wainna ilahi rojiun Presiden RI ke 3 BJ Habibie wafat di RSPAD Gatot Soebrata Jakarta Rabu 11 9 2019 Seluruh bangsa Indonesia berduka ditinggal salah satu putra bangsa terbaik Tidak hanya sebagai presiden Habibie adalah Bapak Teknologi yang telah mengharumkan nama Indonesia dengan prestasi gemilangnya seperti Pabrik Pesawat Nurtanio yang kini menjadi PT Dirgantara Indonesia DI Pabarik Kapal PT PAL Surabaya dan Pabrik Kereta Api INKA Madiun Disamping prestasi di bidang di teknologi Habibie juga dikenal pribadi yang agamis Dikutip dari laman Detik com dalam sebuah acara di Gedung MPR RI Jakarta Selasa 22 Agustus 2017 lalu Habibie mengingatkan soal pentingnya keseimbangan iman dan takwa imtak dengan ilmu pengetahuan dan teknologi iptek Kedua hal tersebut menurutnya saling berkaitan dan tak bisa dipisahkan Saya katakan kalau Tuhan YME panggil saya dan saya disuruh pilih 100 persen imtak iman atau 100 persen iptek yang saya pilih adalah 100 persen imtak Tapi kalau saya boleh pilih saya mau dikasih dua duanya agar seimbang ujar Habibie Habibie bercerita sepanjang hidupnya ia memang tak mengenyam pendidikan berlatar belakang keagamaan dan tak pula tergabung dalam organisasi keagamaan Namun ia menyebut sejak kecil telah dididik oleh orang tua untuk menjalankan nilai nilai keagamaan yang baik dan benar Saya tidak pernah masuk pesantren tidak pernah masuk organisasi Islam tapi saya sudah baca dan pahami Alquran sejak kecil Saya sekolah di Belanda masuk sekolah yang kebanyakan agamanya Kristen Saya juga baca kitab suci agama lain sama orang tua saya nggak dilarang Kenapa Karena orang tua saya tahu Habibie ini sudah cukup ngerti agama jadi nggak masalah katanya Baca Juga Ini Salah Satu Pesan Perdamaian Antaragama Dari BuntetHabibie berkeyakinan agama adalah bentuk iman seseorang yang letaknya di hati dan tak terbatas pada hal hal yang tampak di mata saja Untuk itu menurutnya mempelajari agama lain ataupun hidup berdampingan dengan orang orang yang berbeda agama merupakan sebuah keindahan Saya pernah punya teman ya dia agamanya Kristen Saat dia meninggal dia dibawa ke gereja dan saya ikut ke sana Saya pegang jenazahnya saya masuk ke gereja dan saat semua orang berdoa saya juga doa Tapi doanya beda saya berdoa bismillahirrahmanirrahim sebutnya Dua jam saya baca Yasin karena kebetulan saya hafal kan Saya baca dengan hati yang tulus untuk sahabat saya so what What s the problem Itulah pentingnya menghargai budaya dan masing masing agama yang berbeda imbuh Habibie Baca Juga Tokoh Lintas Agama Ingin Papua DamaiHabibie menyebut imtak dan iptek jika diterapkan secara seimbang akan mampu membawa bangsa Indonesia lebih maju Ia juga menyebut pelajaran berharga yang ia terima dari orang tuanya sejak kecil adalah jadilah mata air bagi kehidupan orang lain Berperilakulah seperti mata air yang memberikan kehidupan bagi banyak orang itu yang dipesankan ayah saya waktu saya kecil Oleh karena itu saya juga ingin next generation ini akan lebih baik Harus ada pembaruan SDM harus selalu lebih baik dari satu generasi ke generasi yang lain Inilah pentingnya imtak dan iptek ini untuk mengawal kita jadi negara yang besar imbuhnya

Bagikan Artikel ini:

About Islam Kaffah

Check Also

duduk di kuburan

Saat Ziarah, Bolehkah Duduk di Kuburan?

Meskipun arus puritanisasi  mengklaim ziarah kubur adalah ritual bid’ah, tapi tidak banyak muslim nusantara yang …

shalat ghaib korban bencana

Shalat Ghaib untuk Korban Bencana

Pada tanggal 4 Desember 2021 telah terjadi peningkatan aktifitas vulkanik di gunung semeru. Hal itu …