Tasneem walikota mysuru
Tasneem walikota mysuru

Ini Walikota Muslimah Pertama Termuda di India

Mysuru – Tasneem Bano, 31 tahun, terpilih menjadi walikota Muslimah pertama di Mysuru City Corporation (MCC) negara bagian Karnataka, India. Tasneem terpilih mewakili Partai Janata Dal (Secular). Tidak hanya menjadi Muslimah pertama menjadi walikota, Tasneem juga menjadi walikota termuda.

Dikutip dari Star of Mysore via laman republika.co.id, Minggu (19/1/2020), Tasneem adalah lulusan BA dari Maharani College di kota dan menikah dengan Syed Samiulla, seorang pengusaha. Pasangan itu memiliki seorang putra dan putri.

Sedangkan wakilnya, C Sridhar merupakan penduduk Kailaspuram. Dia adalah lulusan BA. Istrinya, Anju, adalah ibu rumah tangga dan pasangan itu memiliki seorang putra. Sebelumnya, Sridhar mengalahkan mantan wali kota Purushotham dalam jajak pendapat MCC 2018.

Proses pemilihan dimulai dengan pengajuan kertas nominasi pukul 07.30 waktu setempat ketika Tasneem dan Geethashree Yoganand dari BJP mengajukan nominasi mereka. Setelah batas waktu berakhir pada pukul 09.30, para kandidat diberikan waktu lima menit untuk penarikan nominasi.

Dia mengalahkan Geethashree dengan 47 suara. Sedangkan wakilnya C Sridhar mengalahkan Shanthamma Vadivelu dari Partai BJP.

Tasneem merupakan wali kota ke-33. Pemilihan walikota dan perangkat lainnya dilakukan di  aula dewan Nalwadi Krishnaraja Wadiyar, Sabtu (18/1/2020).

Bagikan Artikel ini:

About redaksi

Check Also

sidang gugatan Pilpres di MK

Tanggapi Putusan MK, PBNU: Kedepankan Empat Nilai Dasar Ahlussunnah wal Jama’ah

Jakarta – Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa Pilpres pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan-Cak …

Ketua FKPT Jabar Iip Hidajat

Kearifan Lokal Dorong Moderasi Beragama Dengan Kedepankan Toleransi

Jakarta – Meskipun lebaran Idulfitri telah usai, semangat persaudaraan dan kerukunan yang didapat setelah merayakannya …